✔11+ Contoh Curriculum Vitae yang Membuatmu Segera Diterima Kerja
Mau melamar kerja di perusahaan ? sudah semestinya banyak hal yang perlu dipersiapkan, salah satu hal yang terpenting adalah CV atau curriculum vitae. Untuk membuat sebuah CV yang baik perlu melihat contoh-contoh curriculum vitae yang kreatif. Dalam bahasa Indonesia curriculum vitae berarti daftar riwayat hidup atau biodata pribadi yang berisi informasi pribadi yang digunakan sebagai tolak ukur penilaian perusahaan dalam menyeleksi calon karyawan. CV salah satu syarat wajib yang harus ada ketika mau melamar sebuah pekerjaan, maka dari itu seorang pelamar kerja harus bisa membuat curriculum vitae yang menarik. ...