Masa pandemi Covid 2019 membawa dampak bagi banyak pihak. Kalian setuju, kan? Mungkin kalian yang membaca ini juga sedang mengalami perubahan besar dalam hal pekerjaan, pendidikan, atau bidang lain yang sedang dijalani. Hampir sebagian besar masyarakat kini menjadi lebih banyak menghabiskan waktu di rumah saja selama pandemi.
Meski di rumah saja, sebaiknya kita tidak melewatinya dengan sia-sia. Karena tak terasa waktu berjalan sangat cepat. Sebaiknya kita tetap bisa memanfaatkan waktu yang lebih banyak di rumah ini dengan berbagai kegiatan positif, bahkan menghasilkan uang atau manfaat. Seperti yang tertera di judul, kami akan membagikan tips menghasilkan uang dari kamera. Mungkin selama ini di rumah kalian ada kamera yang menganggur, mana tahu kamera tersebut kini dapat menghasilkan nilai lebih. Mari kita simak tipsnya…
- Menawarkan jasa fotografi
Bagi kalian yang merasa memiliki skill di bidang fotografi dan selama ini belum dimanfaatkan, tidak ada salahnya untuk mencoba hal ini. Kalian bisa mulai promosi melalui media sosial, diawali dengan menawarkan teman dekat untuk jadi model atau menjadi fotografer di acara mereka dengan harga promo.
Hasil foto tersebut nantinya dapat dijadikan portofolio karya kalian yang akan digunakan untuk mencuri minat customer lain. Kalian bisa menawarkan jasa fotografi ini untuk berbagai momen acara seperti pernikahan, pre-wed, wisuda, aqiqah, ulang tahun, maternity / kehamilan, foto produk, dll.
- Mengikuti ajang lomba fotografi
Saat ini ada banyak sekali ajang lomba fotografi yang diadakan baik oleh brand kamera, komunitas, maupun lembaga pemerintah. Informasi mengenai ajang lombanya pun mudah didapatkan dari berbagai media sosial seperti Twitter, Instagram, Facebook, dll.
Kegiatan hunting foto untuk menjadi bahan mengikuti lomba, akan menjadi pengalaman positif dan seru selama di rumah saja. Tentunya jangan lupa penuhi protokol kesehatan ya selama hunting foto di masa pandemi ini. Selain pengalaman, jika kalian menag juga bisa mendapatkan hadiah yang beragam menyesuaikan tingkatan lomba. Yang jelas cukup menghasilkan uang, bahkan terkadang juga hadiahnya sangat menarik dan menggiurkan.
- Servis kamera
Kalian yang merasa punya keahlian atau ilmu dasar tentang perkakas elektronik, bisa belajar fokus memperdalam ilmu untuk kemudian membuka jasa servis kamera. Belum banyaknya orang yang menggeluti bidang ini, membuat peluang masih tinggi karena pesaing yang masih sedikit. Karena itu pula, jasa ini masih dibutuhkan dan pendapatannya cukup menjanjikan. Silakan dicoba!
- Sewa kamera
Zaman sekarang ini, banyak kalangan anak muda yang hobi travelling mencari spot foto yang menarik untuk diunggah di media sosial. Mereka tentunya juga butuh perangkat pendukung foto seperti kamera yang canggih. Tentunya sebagian besar dari mereka akan lebih memilih mencari jasa penyewaan kamera dibanding membeli kamera karena kemampuan usia mereka yang biasanya belum sanggup membeli kamera baru. Nah, di sinilah peluang kalian.
Bidang usaha yang satu ini bisa dibilang simpel, mudah, namun tentunya memiliki resiko yang tinggi. Apa saja resikonya? Resiko itu bisa datang dari kerusakan perangkat kamera, hingga kehilangan alat karena keteledoran customer atau bahkan dibawa lari customer yang tidak jujur.
Maka dari itu, jika kalian tertarik membuka jasa ini, kalian harus sangat hati-hati dan teliti. Salah satu yang dilakukan para penyedia jasa sewa kamera biasanya dengan menahan kartu identitas dan mengambil foto diri calon customer. Kalau kalian berani, silakan dicoba jasa sewa kamera ini karena prospeknya cukup oke.
- Jual beli kamera
Ini bisa dibilang cara yang kuno untuk menghasilkan uang dari kamera. Akan tetapi tetap masih bisa dijadikan usaha untuk mencari keuntungan. Kalian bisa memanfaatkan kamera yang sudah tak terpakai, atau menjadi reseller. Keuntungannya bisa diputar untuk membeli kamera lain untuk dijual kembali.
Di mana promosinya? Tak perlu khawatir, saat ini banyak marketplace yang menyediakan platform jual beli barang baru maupun bekas, dengan jangkauan lebih luas dan transaksi lebih aman.
- Mengunggah foto di microstock
Buat kalian yang hobi mengambil foto momen atau objek, namun tidak cukup percaya diri untuk membuka jasa fotografi, kalian bisa mencoba cara ini. Kalian cukup menjadi orang di balik layar yang tetap aktif menghasilkan karya. Apalagi hasilnya berupa uang dalam bentuk dolar.
Siapa yang tak mau coba? Inilah dunia microstock atau situs jual beli foto, dan yang paling populer adalah shutterstock. Kalian bisa mendaftarnya melalui link berikut https://submit.shutterstock.com/
Saat ini alat untuk memotret sangat mudah didapatkan. Bisa menggunakan banyak gadget baik itu kamera hp, pocket, dslr, mirrorless, dan lain sebagainya. Makanya, cara ini bisa kalian coba dari sekarang agar hasilnya lebih maksimal.
Setelah memotret, hasilnya jangan hanya disimpan di laptop/hp atau diunggah di medsos, tapi dengan cara ini kalian berpotensi menghasilkan income dari foto yang kalian miliki. Karena memang banyak sekali yang butuh foto, hampir semua bidang. Koran fisik/digital, poster kampanye, iklan, sosialisasi kesehatan, laporan penelitian, artikel, buku teksbook, dan masih banyak lagi.
Shutterstock ibarat pasar untuk mempertemukan penjual dan pembeli foto. Kalian si pemilik foto dan orang yang butuh foto. Pasarnya dalam bentuk digital karena yang dijual pun bentuknya digital. Bagaimana? Tertarik mencoba?